8 MANFAAT MENGKONSUMSI KULIT BUAH MANGGIS UNTUK KESEHATAN

Kamis, 28 Juli 2016

Aneka-PeliharaanHias----Menanam Tanaman buah manggis dipekarangan ternyata juga sangat bermanfaat. Karena selain pohonnya rindang buat peneduh, juga buahnya yang ternyata memiliki banyak manfaat. Terutama sekarang setelah ditemukan dari beberapa penelitian, ternyata kulit buah manggis memiliki kandungan antiinflamasi dan antioksidan yang sangat baik untuk kesehatan tubuh kita.

Pohon Buah Manggis
Pohon manggis adalah salah satu pohon yang berasa dari daerah tropika yang diduga berasal dari kepulauan Nusantara. Pohon ini dijuluki sebagai pohon abadi dengan nama latin Garcinia mangostana L yang masih berkerabatan dengan kokam, asam kandis dan asam gelugur, rempah-rempah bumbu dapur tradisi dari boga India dan Sumatra. Manggis adalah salah satu jenis buah-buahan yang diyakini berasal dari Indonesia. Buah manggis juga dikenal masyarakat didaerah tertentu sebagai "ratu buah" meskipun tidak jelas apa alasannya. 

Tanaman buah mangggis juga memiliki sebutan yang berbeda-beda tergantung dengan daerah masing-masing, seperti lampung (manggus), Jawa Barat (manggu), Sulewesi Utara (manggusto), Sumatra Barat (manggista) dan sebagainya. Dengan rasanya yang enak dan manis, sangat banyak orang mengemarinya. Saat kecil penulis sering bermain tebak-tebakan isi buah manggis, siapa yang berhasil menebak jumlah isi buah manggis maka dia yang akan mengambil dan memakan buah manggis tersebut. Uniknya jumlah isi buah manggis sebelum dibuka dapat dilihat dan diketahui melalui tanda di bawah buah manggis tersebut.

Berikut klasifikasi dan morfologi tanaman manggis berdasarkan taksonominya.

Klasifikasi Manggis

Kingdom: Plantae

Subkingdom: Viridiplantae

Infrakingdom: Streptophyta

Super Divisi: Embryophyta

Divisi: Tracheophyta

Sub Divisi: Spermatophyta

Kelas: Magnoliopsida

Super Ordo: Rosanae

Ordo: Malpighiale

Famili: Clusiaceae

Genus: Garcinia

Spesies: Garcinia mangostona L.


Buah Manggis


Morfologi Manggis

Akar
Akar tanaman manggis bercabang yang menembus tanah, berwarna cokelat, dan putih kusam. Akar tersebut berfungsi sebagai pengangkut media air dan unsur hara untuk tanaman manggis.

Batang
Batang tanaman manggis berkayu, keras, permukaan tidak rata, berwarna kecoklatan dan mencapai ketinggian 20-20 meter bahkan lebih. Selain itu, batang tersebut juga memiliki percabangan yang banyak.

Daun
Daun tanaman manggis berbentuk bulat oval, bulat memanjang, tumbuh tunggal dan bertangkai pendek serta berwarna hijau mudah hingga tua. Struktuk daun memiliki pertulangan yang tampak, permukaan halus dan dibagian bawah berwarna hijau kekuningan dan putih.

Bunga
Bunga tanaman manggis berbentuk hampir menyerupai lonceng yang terdiri dari 4 kelopak tersusun dalam 2 pasang, mahkota 4 helai, benang sari 4-8 ruang dengan 4-8 kepala putik. Bunga buah manggis ini umbuh di bagian ujung ranting dengan tangkai pendek, tebat dan teratur.

Buah
Buah tanaman manggis berbentuk bulat, terdapat tangkai dan kulit tebal berwarna hijau jika masih mudah dan matang berwarna keungguan hingga kecoklatan. Buah manggis terdapat daging tebal berwarna putih dan terdapat biji berwarna putih kecoklatan.


Manfaat Kulit Manggis Untuk Kesehatan

Selain buahnya yang enak, ternyata manggis, terutama bagian kulitnya, juga memiliki manfaat yang cukup banyak bagi kesehatan tubuh. Buah ini memiliki kandungan antiinflamasi dan antioksidan yang tinggi. Bahkan, manggis merupakan salah satu buah dengan kandungan antioksidan tertinggi di dunia.

Komponen aktif utama yang terdapat dalam buah manggis disebut xanthones, yaitu jenis baru senyawa polifenol yang memiliki banyak manfaat seperti antialergi.

Meskipun sangat bermanfaat, ada beberapa efek samping yang mungkin timbul saat mengonsumsi buah ini. Misalnya, Alergi, gatal dan bersisik pada kulit, sakit kepala, nyeri otot, insomnia dan jantung berdebar. Karena itu, jangan makan buah ini terlalu banyak.



Berikut adalah beberapa manfaat kulit manggis

1. Mencegah kanker
Kandungan xanthone dalam kulit buah manggis juga dapat menghambat hingga menghancurkan sel-sel kanker. Cara menggunakannya, kerok bagian dalam kulit manggis lalu blender. Tambah air matang satu gelas, gula aren dan madu. Jus kulit manggis pun telah siap dikonsumsi.

2. Cegah penyakit jantung
Buah manggis juga mengandung sejumlah mineral seperti magnesium dan kalium. Kalium sendiri merupakan komponen penting dari cairan tubuh yang membantu mengontrol detak jantung dan tekanan darah. Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda tinggal mengonsumsi kulit manggis yang telah dijus.

3. Meremajakan kulit
Kandungan antioksidan dalam kulit manggis dapat mencegah penuaan dini dan meregenerasi sel kulit lebih cepat. Sama seperti cegah penyakit jantung, untuk mendapatkan khasiat ini juga Anda tinggal membuat jus kulit manggis.

4. Mengobati sariawan
Kandungan vitamin C dalam manggis dapat sembuhkan sariawan. Cara membuat ramuan untuk obati sariawan adalah, pertama siapkan kulit manggis yang telah dicuci dan dipotong. Kemudian, rebus kulit manggis dengan 3 gelas air sampai air berkurang 50 persen. Setelah dingin, gunakan ramuan tersebut untuk berkumur.

5. Mengatasi diare
Cara ini biasanya digunakan oleh masyarakat Filipina. Cara menggunakannya, rebus daun dan kulit manggis. Air hasil rebusan kemudian diminum. Selain mengatasi diare, cara ini juga dapat mengobati demam.

6. Kontrol kolesterol
Jus kulit manggis juga dapat mengontrol kolesterol dalam tubuh. Selain diblender, Anda juga dapat meremas-remas bagian dalam kulit manggis dan mencampurnya dengan pemanis sesuai selera. 

7. Mengatasi Hipertensi
Untuk sebagian orang, kulit manggis yang dikunsumsi rutin dengan takaran yang pas, dapat membantu mengatasi masalah hipertensi atau tekanan darah tinggi.

8. Meningkatkan Imun dan Daya Tahan Tubuh
Tidak disangkal lagi, kandungan zat giji dan vitamin terutama vitamin C dalam kulit manggis, juga membantu Meningkatkan Imun dan Daya Tahan Tubuh.


Demikian artikel singkat dari blog aneka-Peliharaan Hias tentang Manfaat Mengkonsumsi Kulit Buah Manggis Untuk Kesehatan, semoga bermanfaat untuk kesehatan anda dan keluarga. Terimakasih.


Baca juga cara mudah menanam pohon Manggis di Pekarangan di sini !!



07.17

0 komentar:

Posting Komentar